ITB dan UDINUS Jalin Kerjasama Strategis untuk Pengembangan Tridarma Perguruan Tinggi
Oleh Anggun Nindita
Editor Anggun Nindita
BANDUNG, itb.ac.id - Institut Teknologi Bandung (ITB) menandatangani Nota Kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) dengan Universitas Dian Nuswantoro (UDINUS), Senin (24/5/2025) di Ruang Rapim A Gedung Rektorat, Jalan Tamansari, Bandung.
Penandatanganan ini dilakukan oleh Rektor ITB Prof. Dr. Ir. Tatacipta Dirgantara, M.T., yang diwakili oleh Wakil Rektor Bidang Komunikasi, Kemitraan, Kealumnian, dan Administrasi ITB Dr. Andryanto Rikrik Kusmara, S.Sn., M.Sn., serta Rektor UDINUS, Prof. Dr. Pulung Nurtantio Andono, S.T., M.Kom.
Kerja sama ini bertujuan untuk pengembangan institusi dan peningkatan program kerja kedua belah pihak dalam Tridarma Perguruan Tinggi, yang mencakup bidang pendidikan, penelitian, serta pengabdian kepada masyarakat.
Dalam kesepakatan ini, kedua institusi berkomitmen untuk memperkuat kerja sama melalui berbagai inisiatif, seperti program double degree, pertukaran kurikulum, serta kolaborasi dalam penelitian.
Wakil Rektor Bidang Komunikasi, Kemitraan, Kealumnian, dan Administrasi ITB, Dr. Andryanto Rikrik Kusmara, S.Sn., M.Sn., menyambut baik kerja sama tersebut dan optimis dapat menciptakan program-program inovatif yang berkontribusi bagi perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.
Beliau berharap kerja sama ini dapat memberikan manfaat bagi kedua institusi dalam meningkatkan kualitas akademik dan riset, serta memperluas jangkauan pengabdian kepada masyarakat.
"Mudah-mudahan acara ini dapat semakin meresmikan kerja sama ITB dan Universitas Dian Nuswantoro, serta membuka peluang kolaborasi yang lebih luas di masa mendatang," katanya.
Sementara itu, Rektor UDINUS, Prof. Dr. Pulung Nurtantio Andono, S.T., M.Kom., menyampaikan bahwa kerja sama antara kedua universitas telah berlangsung sebelumnya dan menghasilkan berbagai kolaborasi yang bermanfaat. "Dari kerja sama yang telah berjalan, kami telah melakukan berbagai kolaborasi yang sangat baik, salah satunya dengan STEI (Sekolah Teknik Elektro dan Informatika) ITB," ujarnya.
MoU ini berlaku selama lima tahun dan dapat diperpanjang berdasarkan kesepakatan kedua belah pihak. Dengan adanya kesepakatan ini, diharapkan sinergi antara ITB dan Udinus dapat semakin berkembang untuk mendukung kemajuan pendidikan dan penelitian di Indonesia.