Temu Awal Semester ITB: Tingkatkan Kinerja Institusi Secara Nasional dan Internasional
Oleh Bayu Septyo
Editor Bayu Septyo



Dalam pemaparan capaian yang disampaikan Prof. Kadarsah, diperlihatkan tiap-tiap poin yang didasarkan target dari Kementrian Dikti dan Rencana Strategis (Renstra) ITB. Penyampaian tersebut disegmentasi menjadi beberapa bagian diantaranya adalah keinstitusian secara umum, akademik dan kemahasiwaan, perencanaan keuangan, pengembangan fasilitas, sumber daya manusia, pengabdian masyarakat dan inovasi, sistem informasi dan infrastruktur, dan beberapa aspek umum lainnya. Pada bagian pengabdian masyarakat dan inovasi, Prof.Kadarsah mengingatkan pentingnya aspek tersebut untuk konsep entrepreneurial campus.
ITB, lanjutnya, tidak hanya butuh mengaktifkan atmosfer yang mendukung pendirian start up namun juga harus menggalakkan publikasi dan paten yang bermanfaat bagi penyelasaian masalah dan kemandirian Indonesia. Dengan begitu ciri lain Entrepreneurial Campus berupa excellent research dan excellent innovation dapat juga terpenuhi. "Untuk Startup Company bukan berarti dosen harus terjun langsung di industri, cukup dosen menghasilkan paten, royalti, dan biarkan industri yang mengerjakan sambil menyeleraskan kerjasamanya dengan ITB, begitu juga dengan mahasiswa," tekan Prof. Kadarsah. Pertemuan itu ditutup dengan informasi terkait reuni akbar seluruh alumni ITB sepanjang masa yang akan diadakan pada Senin dan Selasa (7-8/10/15) di Kampus Ganesha untuk mempererat tali silaturahmi dan menguatkan peran alumni untuk kemajuan ITB demi Indonesia di masa depan.